Kandungan makanan bergizi dalam sebuuah makanan wajib dicermati dengan baik. Karena suatu makanan disebut bergizi ketika memenuhi kebutuhan gizinya. Memang sebaiknya jangan asal makan, karena asal makan bisa jadi memberikan efek buruk pada tubuh, salah satunya penyakit.
Konsumsi makanan cepat saji dalam jangka panjang pun beresiko penyakit. Salah satunya kolesterol yang naik, hingga ke level maksimal. Ancaman kolesterol tinggi adalah serangan jantung dan berbagai penyakit lainnya. Untuk itu belajar mengenai gizi di dalam isi piring sangat wajib.
Arti Gizi apa, sih?
Gizi adalah zat makanan yang diperlukan tubuh. Gizi ada beberapa macam. Tubuh memerlukan gizi dengan takaran tertentu setiap harinya. Gizi ini juga berperan dalam membangun sistem imun tubuh serta kesehatan yang lain.
Gizi bisa didapatkan dalam makanan, suplemen dan semisalnya. Nilai takaran gizi tiap negara dan tiap individu berbeda. Karena itu, belajar tentang gizi sangatlah penting. Meski begitu tidak harus menjadi ahli gizi dengan bersekolah gizi secara khusus.
Ada istilah Angka Kecukupan Gizi atau yang lazim disingkat dengan AKG. Kementrian kesehatan republik indonesia merilis, setidaknya ada delapan unsur AKG dalam makanan orang indonesia. Dengan delapan unsur tersebut akan jadi parameter kecukupan gizi. Apa saja delapan unsur tersebut?
- Serat
- Air
- Energi
- Protein
- Lemak
- Karbohidrat
- Vitamin
- Mineral
Delapan unsur tersebut wajib ada dalam piring setiap orang. Penjelasannya begini.
- Orang Indonesia suka konsumsi nasi. Pagi, siang, malam nasi. Kalau belum makan nasi belum makan. Meski begitu, harus dipahami bahwa nasi yang baik yang Glikemik Indeksnya rendah. Nasi putih lokal memiliki Glikemik indek tinggi. Makanya harus dikontrol konsumsinya.
Karbo yang memiliki GI rendah di antaranya adalah: beras basmati. Namun ini tergolong mahal. Selain itu dia masih impor dan tidak mudah didapatkan. Tapi ada solusi lain, yakni beras merah.
- Sekitar 50% menjadi kebutuhan tubuh. Karena itu cukupi air atau cairan dalam tubuh agar tidak dehidrasi.
- Ada dalam sayuran, kacang-kacangan dan semisalnya. Serat juga penting banget untuk dikonsumsi, karena dia berakibat sembelit kalau kekurangan.
- Adalah zat yang ditemukan dalam tanah dan diserap oleh makanan. Ini juga penting dan dibutuhkan tubuh.
- Bisa menyebakan tulang keropos jika tidak terpenuhi dengan baik.
- Meningkatkan daya tahan tubuh dan juga mencegah dari penyakit. Karena itu vitamin sangat penting dan sangat dibutuhkan tubuh.
- Protein. Tubuh butuh 10-15% harian. Sehingga jangan sampai tidak ada dalam sajianmu.
- Salah satu sumber energi yang baik. Bisa didapatkan dari daging dan semisalnya.
Ok, sampai di sini dulu, ya, semoga informasi ini bermanfaat dan sampai jumpa pada kesempatan yang akan datang.
More Stories
Rekomendasi Produk Skincare Terbaik untuk Semua Jenis Kulit
Plus Minus Rumah Bergaya Industrial
Cukup Dari Rumah, Mudahnya Membeli Asuransi Kesehatan yang Terbaik dan Aman